Senin, 28 November 2011

Sleep Paralysis

Ini adalah salah satu step di Teknik-teknik Mengendalikan Mimpi, berikut adalah penjelasan mengenai Sleep Paralysis.

Pernah terbangun dari tidur, tapi sulit bergerak ataupun berteriak ? Tenang, Anda bukan sedang diganggu makhluk halus. Ini penjelasan ilmiahnya.

     Kejadian ini sering gue alami sejak SMP, bahkan hingga sekarang (sekarang gue udah SMA). Saat hendak bangun tidur atau baru saja tertidur, gue ngerasa seperti ditindih sesuatu, padahal tidak ada apa-apa. Ini membuat gue susah bangun ataupun teriak minta tolong.

     Lalu, ada sedikit rasa dingin menjalar dari ujung kaki ke seluruh tubuh. Untuk bisa bangun, caranya adalah menggerakan ujung kaki, ujung tangan atau kepala sekencang-kencangnya hingga seluruh tubuh bisa digerakkan kembali (kalo mau pasrah juga nanti hilang).

     Setelah itu, biasanya gue ngga berani tidur lagi. Takut kesadaran gue ilang atau kejadian itu keulang lagi. Apalagi saat kejadian, gue ngeliat bayangan hitam (ngeri coy -_-). Pernah gue cerita ke temen-temen gue, kata mereka yang nindihin gue adalah MAKHLUK HALUS (tambah ngeri gue -_-). Tapi gue berusaha mencari penjelasan ilmiah dari kejadian Sleep Paralysis ini. Dan inilah hasilnya

Sleep Paralysis

Menurut medis, keadaan ketika orang akan tidur atau bangun tidur merasa sesak nafas seperti di cekik, dada sesak, badan sulit bergerak dan sulit berteriak disebut Sleep Paralysis alias tidur lumpuh (karena tubuh tak bisa bergerak dan serasa lumpuh). Hampir setiap orang pernah mengalaminya (gue termasuk sih -_-). Setidaknya sekali atau dua kali dalam hidupnya (kalo gue setiap tidur telentang, capedeh -_-).


Sleep Paralysis bisa terjadi pada siapa saja, lelaki maupun perempuan. Dan usia rata-rata orang pertama kali mengalami gangguan tidur ini adalah 14-17 tahun. Sleep Paralysis alias tindihan ini memang bisa berlangsung dalam hitungan detik hingga menit. Yang menarik, saat tindihan terjadi kita sering mengalami halusinasi, seperti melihat sosok atau bayangan hitam di sekitar tempat tidur. Tak heran, fenomena ini pun sering dikaitkan dengan hal mistis.

Di Dunia Barat, fenomena tindihan sering disebut mimpi buruk inkubus atau Old Hag berdasarkan bentuk bayangan yang muncul. Ada juga yang merasa ngeliat agen rahasia asing atau alien (ada-ada aja -_-). Sementara di beberapa lukisan abad pertengahan, tindihan digambarkan dengan sosok roh jahat menduduki seorang perempuan hingga ia ketakutan dan sulit bernafas.


Kurang Tidur

Menurut Al Cheyne, peneliti dari Universitas Waterloo, Kanada, Sleep Paralysis adalah sejenis halusinasi karena adanya malfungsi tidur di tahap Rapid Eye Movement (cari di google yah :p).

Sebagai pengetahuan, berdasarkan gelombang otak, tidur terbagi dalam 4 tahapan. Tahapan itu adalah tidur paling ringan (kita masih setengah sadar), tahap tidur lebih dalam, tidur paling dalam dan tahan REM (Rapid Eye Movement), pada tahap inilah mimpi terjadi.

Saat kondisi tubuh terlalu lelah atau kurang tidur, gelombang otak tidak mengikuti tahapan tidur yang seharusnya. Jadi, dari keadaan sadar (saat hendak tidur) ke tahap tidur paling ringan, lalu langsung lompat ke mimpi (REM).

Ketika otak mendadak terbangun dari tahap REM tapi tubuh belum, disinilah Sleep Paralysis terjadi. Kita merasa sangat sadar, tapi tubuh tak bisa bergerak. Ditambah lagi adanya halusinasi muncul sosok lain yang sebenarnya ini merupakan ciri khas dari mimpi.

Selain itu, Sleep Paralysis juga bisa disebabkan sesuatu yang tidak dapat dikontrol. Akibatnya muncul stress dan terbawa ke dalam mimpi. Lingkungan kerja pun ikut berpengaruh. Misalnya, Anda bekerja dalam Shift sehingga kekurangan tidur atau memiliki pola tidur yang tidak teratur.

Jangan Anggap Remeh

Meski biasa terjadi, gangguan tidur ini patut diwaspadai. Pasalnya, Sleep Paralysis bisa juga merupakan pertanda Narcolepsy (serangan tidur mendadak tanpa tanda-tanda mengantuk). Sleep Apnea (mendengkur), kecemasan, atau depresi.

Jika Anda sering mengalami gangguan tidur ini, sebaiknya buat catatan mengenai pola tidur selama beberapa minggu. Ini akan membantu Anda mengetahui penyebabnya. Lalu, atasi dengan menghindari pemicu. Bila tindihan diakibatkan terlalu lelah, coba lebih banyak beristirahat.

Kurang tidur pun tidak boleh dianggap remeh. Jika sudah menimbulkan Sleep Paralysis, kondisinya berarti sudah berat. Segera evaluasi diri dan cukupi kebutuhan tidur. Usahakan tidur 8-10 jam pada jam yang sama setiap malam.

Perlu diketahui juga, Sleep Paralysis umumnya terjadi pada orang yang tidur dalam posisi telentang (gue banget -_-). Itu sebabnya, kita perlu sering mengubah posisi tidur untuk mengurangi resiko terserang gangguan tidur ini.

Nah, jika tindihan disertai gejala lain, ada baiknya segera ke dokter ahli tidur atau laboratorium tidur untuk diperiksa lebih lanjut. Biasanya dokter akan menanyakan kapan tindihan dimulai dan sudah berlangsung berapa lama. Catatan yang telah Anda buat tadi akan sangat membantu ketika memeriksakan diri ke dokter.





     

Teknik - Teknik Dalam Mengendalikan MIMPI

Ini lanjutan dari post 4 cara nge hack otak 

Nih yang masih penasaran, gue bakal share teknik-teknik untuk mengendalikan mimpi kita.


    Lucid Dream dapat diartikan bahwa kita sedang sadar kalau kita berada di alam mimpi, Lucid Dream sendiri dibagi menjadi 2 macam : 

    1. Dream Initiated Lucid Dreaming (DILD)
     
        Adalah keadaan saat kita sadar kita sedang berada dalam mimpi. Ini lebih sering terjadi, dan ini lebih ke arah kebetulan.

    2. Wake Initiated Lucid Dreaming (WILD)

       Adalah keadaan Lucid Dream yang disengaja.
Sedangkan orang yang melakukan Lucid Dream disebut Oneironaut atau untuk mempermudah kita panggil Dream Bender (bukan blender loh).

Berikut adalah tekniknya :

       Biasanya, kita tak sadar dan tiba-tiba saja sudah terbangun keesokan harinya. Kapan tepatnya kita tertidur kita tidak tau. Untuk menjadi seorang Dream Bender, kita harus melatih diri dan berusaha memperhatikan kapan tepatnya kita tertidur. Saat kita berhasil sadarsaat menembus membran antara bangun dan tidur (ini dikenal dengan istilah Hypnagogic State), secara teori kita akan bisa sadar saat tiba di alam mimpi.
      Cara ini disebut Wake Initation of Lucid Dream (WIoLD). Teknik step by stepnya adalah seperti ini :

1. Konsentrasi dan Relaks

Tutup mata dan konsentrasikan pikiran ke relaksasi sekujur tubuh, dari ujung rambut sampai ujung kaki. Kontrol pernafasan dan lambatkan.

2. Buka mata pikiran

Maksudnya, coba buat bayangan visual sementara mata kita tertutup.

3. Jaga pikiran agar tetap sadar

Inti dari WIoLD adalah memuat tubuh relaks tetapi pikiran terjaga dalam keadaan santai. Kalau pikiran tegang, tubuh tidak akan mau tidur. Cara ini dapat dilakukan dengan berbagai cara, misalnya berhitung, membayangkan diri sedang naik turun tangga, dan lain sebagainya. Fase 2 dan 3 dapat di lakukan sendiri-sendiri atau bersamaan.

4. Ini adalah fase utama, perhatikan baik-baik

Kebanyakan orang (termasuk gue -_-) sering berhasil tiba di fase ini, tapi gagal masuk ke fase selanjutnya. Padahal dinding antara dunia nyata dan dunia mimpi sudah setipis kertas.
Saat kita tiba di Hypnagogic State dalam keadaan sadar, kita biasanya akan mengalami Sleep Paralysis (ini yang paling gue benci, Sleep Paralysis biasa dikenal dengan diduduki Jin saat tidur), mendengar suara-suara keras, sulit bernafas, sensasi jatuh atau berputar-putar, dan perasaan melayang ke dimensi lain. Kebanyakan orang akan panik dan terbangun. JANGAN PANIK !
Tenangkan diri. 
Tenang saja, gue belom pernah denger ada orang mati karena masuk ke alam mimpi. Pertama mungkin akan panik dan terbangun, tapi kalau cukup sering tiba di fase 4 ini, mudah-mudahan rasa panik itu akan hilang.

5. Ini adalah fase setelah kita berhasil tiba di alam mimpi

Kita akan mengalami sensasi seperti berada di ruangan atau terowongan yang gelap gulita. Kadang orang sudah sampai sini, panik, lalu terbangun. SAYANG SEKALI.

Saat kita tiba di sini, dengan berkonsentrasi cukup keras, kita dapat memilih dan menjelajahi mimpi kita sendiri. Dan kita secara resmi berhasil menjadi seorang Oneironaut/Dream Bender.

Tentu saja ini lebih mudah dikatakan daripada di lakukan. Oleh karena itu, saya meneliti cara-cara yang bisa dilakukan untuk mempermudahnya.

Cara-cara tersebut adalah :

1. Dream Journal 

Ini adalah teknik paling dasar dan harus dilakukan terus menerus. 
Sediakan pensil dan kertas di sebelah kasur kita, dan setiap kita bangun tidur, langsung catat apapun yang teringat dari mimpi kita. Banyak orang sulit mengingat mimpi, cara ini akan membiasakan otak untuk mengingat mimpi. Dream Journal juga akan membantu memperjelas Lucid Dream.

2. Makan Pisang

SERIUS GUE ! Pisang mengandung banyak Tryptophan dan Vitamin B6 per gramnya. Tryptophan akan diubah menjadi Serotonin di otak, dibantu oleh Vitamin B6. Serotonin adalah zat kimia yang mengatur mood, ingatan jangka pendek, dan MIMPI di dalam otak.
Beberapa bahan makanan lain yang mengandung Serotonin cukup banyak, misalnya tomat dan kacang. Tapi Serotonin sulit diserap oleh otak, karena terhalang oleh Blood-brain barrier yang melingkupi otak. 
Coba banyak makan pisang setiap hari, terutama setelah makan malam.

3. Vitamin B6 dan Kaffein

Vitamin B6 memang bisa merangsang mimpi kita menjadi lebih berwarna dan terasa nyata, seperti makan pisang. Vitamin B6 bisa dicari di Apotek, dan harganya tidak terlalu mahal. Belum terlalu terbukti memang Kaffein bisa merangsang Lucid Dream, tapi ada yang bilang kalau ini bisa berhasil.

4. Wake-Back-To Bed (WBTB)

Ini adalah teknik untuk berusaha langsung masuk ke fase REM (Rapid Eye Movement), yaitu fase tidur saat terjadinya mimpi. Tidurlah dalam keadaan lelah, kemudian bangun 4-5 jam kemudian. Dalam keadaan mengantuk konsentrasilah pada teknil WIoLD.











  
     
           

Jumat, 25 November 2011

Cinemagraph (Foto diam yang menjadi hidup)

     Dunia telah dibuat terpesona oleh foto sejak foto ditemukan lebih dari satu abad yang lalu. 
Namun, saat video datang. Menjadi lebih baik lagi. Seiring dengan waktu, kita telah belajar untuk mencintai keduanya : gambar yang diam dan bergerak.
Sekarang, di abad ke-21 sebuah tim seniman menggabungkan keduanya dengan cara yang tidak biasa.


Beberapa hasil foto nya :




Fotografer Jamie Beck dan rekannya Kevin Burg, yang memiliki latar belakang di bidang video dan gambar bergerak, mengambil foto tersebut dan merubahnya menjadi suatu yang berada Diantara foto dan video.

Fotonya lagi :



Ciptaan mereka disebut Cinemagraph : 
Yaitu foto diam dengan elemen kecil gerakan. Mereka mempertahankan semua ketenangan indah yang ada dalam foto, tetapi menambahkan sedikit gerakan yang sangat mempesona.

Foto lagi :



Efek yang diberikan dapat berupa sedikit rasa takut saat Anda tidak mengharapkan melihat gambar bergerak, misalnya mata model yang bergerak tiba-tiba. Namun Cinemagraph akan terlihat sangat indah setelah Anda melewati tahap terkejut itu.

Lagi :



Menurut Beck dan Burg, hasil karya mereka sedikit di atas foto dan sedikit di bawah video. Banyak dari gerakan difoto terlihat sangat halus dan bahkan Anda tidak menyadari pada awalnya.
Gerakan yang semakin besar akan terlibat seperti video, tetapi gerakan halus tersebut yang membuat foto tersebut terlihat sangat menarik.

Foto lagi :


Menciptakan efek gerakan ini merupakan proses yang sangat sulit, memerlukan waktu beberapa jam sampai satu hari untuk menyelesaikan masing-masing foto. Foto jadi memiliki format GIF, yang banyak dari kita mengkonotasikan dengan animasi yang mengganggu di tahap awal internet mulai berkembang. Namun, jiwa seni Beck dan Burg merubah gangguan GIF menjadi seni.

Fotonya lagi :



Fotografer Jamie Beck berkomentar tentang karyanya : "Ada sesuatu yang magis tentang foto diam, saat yang tertangkap oleh waktu, yang dapat secara terus-menerus ada meski saat rana tidak menangkap gambar."























Kamis, 24 November 2011

Ganzfeld Experiment

Ini lanjutan dari post 4 cara nge hack otak

Nih, gue bakal share berbagai hal tentang Ganzfeld Effect ini.


PERINGATAN !
Bagi penderita EPILEPSI, JANTUNG atau PENYAKIT SARAF LAINNYA
JANGAN MENCOBA TRIK-TRIK INI.

Ganzfeld Experiment dapat digunakan untuk :

Menguji kemampuan paranormal seseorang
Apakah kamu memiliki kemampuan Telepati ? Atau meraga sukma ?
Tes dengan Ganzfeld akan menguji apakah kamu memiliki kemampuan-kemampuan tersebut.

Mengobati Stress
Banyak psikolog yang menerapkan metode ini untuk mengobati pasien mereka yang mengalami tekanan jiwa akibat stress, Ganzfeld dapat membantu otak kita menjadi santai.

Meningkatkan kemampuan otak
Banyak ilmuwan yang menyarankan untuk menggunakan Ganzfeld Experiment secara teratur untuk meningkatkan kecerdasan otak manusia.

Untuk Bermeditasi
Praktisi yoga biasa memakai ini, atua seniman yang mau mencari inspirasi.

Jangan takut bakal liat hal yang aneh-aneh atau seram, ini hanya halusinasi, dan kita dalam keadaan sadar. Pada saat efek mulai berlangsung, kita bisa berenti kapan aja.
Untuk memulai Ganzfeld Experiment, kalian hanya utuh 3 alat sederhana ini :

Efek yang paling menyenangkan dari Ganzfeld adalah : 

MEMBUAT KITA BERHALUSINASI SEPERTI SEDANG MEMAKAI NARKOBA, PADAHAL TIDAK


     CARANYA ???

Siapkan benda-benda berikut :
  • Bola Pingpong
  • Radio AM/FM dengan headset 
  • Senter/lampu meja berwarna merah (bisa dengan senter biasa, yang lampunya dicat, atau ditutupin kertas merah, pokoknya cahayanya mesti terang, merah menyala).
Langkah-langkah nya :

  • Pastikan kamu sendiri dikamar, keadaan lampu mati, gelap, RELAAAKSSSS.
  • Nyalain radio kamu, tapi jangan yang ada siarannya, disarankan gelombang AM, jadi cukup suara statis nya aja, atau pakai noise yang saya sediakan
  • Pasang headset kamu, stel noise atau radio statis AM/FM dengan volume yang cukup, sampai suara disekitar kita tidak terdengar sama sekali.
  • Belah dua bola pingpong nya, dan tutupi kedua mata kamu dengan masing-masing belahan bola pingpong itu. Biar ga jatoh, selotip aja (SERIUS GUE).
  • Nyalakan senter/lampu merah tadi, sorotkan ke mata kamu.
  • Duduk santai, atur nafas, kosongkan pikiran dan nikmati selama 30 menit
  • Tatap terus cahaya merah itu, dan konsentrasi pada suara noise/suara radio statis nya
  • Perlahan-lahan badan akan serasa melayang, dan pandangan menjadi kabur, bahkan kamu akan mulai mendengar suara-suara aneh didalam pikiran kamu.
  • Setelah mata kamu sudah sangat berat dan perlahan mulai tertutup
  • SAKSIKANLAH SENDIRI APA YANG TERJADI
  • INGAT, SAAT MELAKUKAN GANZFELD KITA DALAM KEADAAN SETENGAH SADAR<JADI YANG KITA LIHAT<DENGAR<DAN RASAKAN, BUKAN MIMPI, TAPI HALUSINASI.
Kira-kira ilustrasi nya kaya gini 


KOK BISA SIH ???

     Ini disebut Ganzfeld Effect (cari di google sendiri yah :p), efek ini bekerja dengan membendung semua sinyal-sinyal rangsangan ke otak yang datang dari lingkungan sekitar kita.
Suara radio statis (orang bule nyebutnya sih "white noise") dan cahaya merah dari lampu secara perlahan akhirnya akan di acuhkan oleh otak kita. Dan ketika kedua sinyal rangsangan itu hilang dari otak kita, otak akhirnya akan menciptakan sinyal rangsangan nya sendiri, dan disinilah halusinasi itu dimulai.

Jadi mulailah berfantasi dan mengunjungi tempat-tempat di dunia khayal kamu.

Buat kalian yang kreatif, mungkin bisa juga buat kacamata Ganzfeld sendiri seperti ini :

Selain bola pingpong yang dibelah 2, kita juga bisa bikin kacamata Ganzfeld dari kacamata renang kaya gini :


Atau yang sederhana begini, dari penutup mata buat tidur (gatau namanya -_-)


Atau yang canggih kaya gini 



Ini video-video dari berbagai Ganzfeld Experiment
Sebagai bahan acuan dan inspirasi untuk mempelajari Ganzfeld :








Dan ini link download MP3 untuk suara-suara statis yang bisa kalian pakai
Langsung klik kanan, save link as aja ya :)


Pasang dengan mode loop (diulang-ulang) agar suaranya tidak terputus.
Atau pakai radio AM/FM, cari gelombang yang ngga ada siarannya, nah suara statis itu juga bisa dipakai

Silahkan bereksperimen dengan mcam-macam suara dan warna lampu :)








Rabu, 23 November 2011

4 Cara Nge HACK OTAK

     Otak adalah pusat kendali tubuh kita yang mengatur bagaimana anggota dan tubuh kita bekerja. Tapi apakah kita bisa "MENGERJAI" otak kita agar mengikuti kemauan kita dengan teknik yang mungkin berbahaya.

PERINGATAN !
Penderita EPILEPSI, JANTUNG, atau penyakit saraf lainnya JANGAN MENCOBA TRIK - TRIK INI.

1. Tidur hanya 2 jam sehari, tapi tetap merasa segar bugar
     Ternyata ada cara nya bagaimana kita cupuk tidur hanya 2 jam sehari, tapi tetap merasa segar bugar seakan-akan kita baru saja tidur nyenyak selama 12 jam.
     Metode ini dikenal dengan The Uberman Sleep Schedule
Ini adalah sebuah cara untuk mendapatkan waktu tidur yang cukup untuk tubuh agan, tanpa harus membuang waktu 6-8 jam, yang sebenarnya bisa kita gunakan buat hal-hal lain : nyuci baju, ngeronda, nonton bola, DLL
         
CARANYA ???
   
     Jadwalkan waktu tidur selama 20-30 menit, setiap 4 jam dalam sehari. Pasti bakal susah awal awal prakteknya, tapi itu pengorbanan kita buat jadi manusia super kalong!
     Bisa anda praktekkan trik ini pada hari libur, sabtu/minggu, caranya : Jumat malem tidur normal, bangun jam 8 pagi, pasang alarm jam 8:30. Kalo udah bangun beraktivitas kayak biasa, FBan, twitteran. Jam 12:00 tidur lagi, pasang alarm jam 12:30. Bangun, makan siang, maen game, update status FB, twitteran lagi.
     Terus menerus siklus ini, intinya : harus tidur 30 menit setiap 4 jam.
Harus saar sampe otak bisa nerima kebiasaan tidur kita, dan biasanya butuh waktu beberapa hari baru otak bisa beradaptasi. Kesabaran dan tekad, itu kuncinya.
         
KOK BISA SIH ???

     Berikut penjelasan ilmiahnya : 
     Ketika kita tertidur secara normal, otak sebenarnya hanya mendapat sekitar 1 jam waktu yang benar-benar digunakannya untuk beristirahat (disebut REM sleep) sisa jam lainnya digunakan tubuh untuk proses pertumbuhan dan detoksifikasi.
     Hari-hari awal mempraktekkan Uberman Sleep Method ini, otak tidak mendapatkan REM Sleep yang dibutuhkannya, dan ini akan membuatnya tersiksa. Namun setelah hari ke-3, otak akan memulai menyesuaikan. Setiap kita melakukan Uberman Sleep, pastikan 30 menit tersebut adalah 30 menit yang berkualitas (sambil denger musik jazz, santai deh pokoknya)
     Jadi kalau kita lakukan ini 4 kali sehari, berarti otak mendapat total 2 jam waktu tidur berkualitas (REM Sleep) yang benar-benar dibutuhkannya, lebih banyak ketimbang ketika kita tidur secara normal.


2. Berhalusinasi seperti sedang memakai NARKOBA, PADAHAL TIDAK (Ganzfeld Experiment)

     Narkoba itu gak baik bro, jadi. JAUHI NARKOBA !
Ini adalah trik untuk memberi efek halusinasi pada otak kita, dengan efek yang mirip LSD.

CARANYA ???

Siapkan benda-benda berikut : 
  - Bola PingPong
  - Radio AM/FM dengan headset (terserah mau pake hape, MP3, komputer)
  - Senter/lampu meja berwarna merah (bisa pake senter biasa, yang lampunya dicat, atau ditutupin kertas merah, pokoknya cahayanya mesti terang, merah menyala).


Langkah-langkah nya : 

- Pastikan kita sendiri dikamar, keadaan lampu mati, gelap, dan pastinya harus RELAKS.
- Nyalain radio nya tapi jangan yang ada siarannya, disarankan gelombang AM, jadi cukup suara statis nya aja.
- Pasang headset, setel radio statis AM/FM dengan volume yang cukup sampai suara disekitar kita tidak terdengan sama sekali.
- Belah dua bola pingpong nya, dan tutupi kedua mata kita dengan masing-masing belahan bola pingpong itu. Biar ga jatoh, diselotip aja (SERIUS).
- Nyalain senter/lampu merah tadi, sorotkan ke mata kita.
- Duduk santai, atur nafas, kosongkan pikiran dan nikmati selama 30 menit (kaya orang lagi meditasi).
- Tatap terus cahaya merah itu, dan konsentrasi pada suara statis radio.
- Perlahan-lahan badan serasa melayang, dan pandangan jadi kabur, bahkan kita bakal denger suara-suara aneh didalam pikiran kita.
- Setelah mata kita sudah sangat berat, dan perlahan mulai tertutup.
- SAKSIKAN SENDIRI APA YANG TERJADI.
- INGAT, DALAM KEADAAN SETENGAH SADAR<JADI YANG AGAN LIAT<DENGAR<DAN RASAKAN, BUKAN MIMPI, TAPI HALUSINASI.


    3. Mimpi kan apapun yang mau kita impikan

     Pernah denger Lucid Dream ? (suatu mimpi dimana kita sadar bahwa itu mimpi, dan kita bisa mengendalikannya).
     Dengan trik ini, semua fantasi bisa terwujud ketika kita tertidur. Pengen punya kekuatan super ? BISA, pengen punya mobil selusin ? BISA !

CARANYA ???

     Konsep dasar nya adalah Lucid Dream tadi.
Langkah-langkah memanipulasi Lucid Dream agar terjadi sesuai kemauan kita adalah sebagaiberikut :

1. BUATLAH CATATAN MIMPI KITA
    Tiap hari, begitu kita bangun tidur, segera catat apa saja yang kita mimpikan tadi malem. Catat dengan teliti bagaimana mimpi itu dari awal sampe akhir. Ini bakal buat otak kita mengenali "pola" dari mimpi-mimpi kita tiap malem.
2. PIKIRKAN DAN BAYANGKAN APA YANG KITA INGIN MIMPIKAN
    Menghayal lah sebelum tidur, tentang punya kekuatan super, punya lusinan mobil sport, DLL.
3. WAKTU TERBAIK UNTUK MENGALAMI LUCID DREAM
    Adalah ketika kita terbangun dari tidur, dan tidur kembali (mirip lagunye mbah surip). Menurut hasil penelitian, ketika kita terbangun pagi-pagi, dan tidur lagi, nah itu waktu nya buat Lucid Dream. Atau kalau mau sedikit usaha, kita tidur agak sore, sekitar jam 8-9 an, pasang alarm jam 2-3 pagi. Begitu kita bangun, lakukan langkah nomor 2, paksa tidur lagi.

KOK BISA SIH ???

     Dalam keadaan tertidur, otak kita kehilangan kemampuan untuk menganalisa dengan kritis apapun yang terjadi, karena bermimpi adalah suatu kegiatan dimana pusat nalar otak tidak terlibat.
     Dalam mimpi, kita ga bakal kaget kalo tiba tiba kita jadi punya kekuatan super atau melihat SBY tanding tinju sama cicak mafia pajak (pengennya mimpiin kaya gini).
     Tapi dengan trik manipulasi otak seperti diatas, bagian nalar kritis dari otak agan akan tetap berfungsi, bahkan ketika kita tertidur.
     Jika kita berhasil menyempurnakan teknik tidur Lucid Dream, maka setiap malam kita bakal punya kekuatan super, punya selusin mobil sport.


4. Belajar sambil tidur

     Normalnya kalau kita coba belajar sambil tidur dikelas, atau dikampus, trik ini bakal berakhir penghapus atau spidol melayang ke kepala kita.
     Tapi sebenernya, kalau kita tau bagaimana caranya, otak kita justru akan belajar lebih baik ketika tidur.

CARANYA ???

     Ini adalah trik yang kita kenal dengan SKS = Sistem Kebut Semalem. 
Sebelum ujian, belajarlah semua materi ujian 24 jam sebelum ujian dimulai, dan tidur dengan cukup.
Percaya atau tidak, trik ini pernah di uji cobakan di Universitas Havard.
Dimana sekelompok orang dibagi menjadi 3 bagian, dan mereka diminta untuk mengingat/menghapal gambar-gambar.
     Kelompok pertama di uji daya ingatnya setelah 20 menit, sedangkan kelompok kedua setelah 12 jam, dan kelompok ketiga setelah 24 jam.
Tebak mana yang hasilnya paling akurat ?
Tentu saja kelompok ketiga.

KOK BISA SIH ???

     Menurut ilmuwan, kemampuan otak untuk mempertahankan informasi melalui 3 cara : 
Acquisition, Consolidation, dan Recall.
     Acquisition dan Recall bekerja dalam keadaan kita tersadar. Tapi yang kedua yaitu CONSOLIDATION adalah hal terpenting yang dilakukan otak ketika tertidur.
Waktu kita tertidur, otak kita memproses berbagai informasi yang belum sempat di proses oleh otak ketika kita terjaga.
Consolidation ini berfungsi untuk memperkuat ikatan saraf-saraf di otak (makanya kalo kita maen game seharian, dan game nya itu itu aja, suka kebawa mimpi kan?).